Menuju era new normal di masa pandemi ini, penggunaan masker adalah hal yang wajib. Lalu, apakah kamu sudah disiplin dan tahu tentang aturan penggunaan masker kain agar upaya pencegahan penularan virusnya bisa dilakukan secara maksimal?
Apa Saja Aturan Penggunaan Masker Kain yang Harus Dilakukan?
Berikut ini adalah beberapa aturan penggunaan masker kain yang harus dilakukan:
1. Gunakan Masker Kain 3 Lapis
Salah satu aturan penggunaan masker yang harus diterapkan adalah menggunakan masker kain 3 lapis. Hal ini sesuai dengan anjuran pemerintah untuk mencegah penyebaran dan penularan virus corona.
Dieritahukan oleh Ketua Tim Pakar Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Prof. Wiku Adisasmito bahwa menggunakan masker kain 3 lapis bisa efektif menangkal virus dengan persentase sekitar 70% dari masker kain biasa.
Selain itu, hal ini pun disepakati oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dalam menganjurkan masyarakat untuk menggunakan masker kain agar dapat menekan laju penularan virus SARS-CoV-2 atau COVID-19. Dalam penggunaan masker kain, ada sejumlah hal yang harus diperhatikan agar fungsinya efektif dalam menangkal kuman.
2. Jangan Menggunakan Masker Secara Terbalik
Ahli Penyakit Tropik dan Infeksi, dr. Erni Juwita Nelwan, SpPD-KPTI juga mengimbau kepada masyarkat bahwa penggunaan masker kain diyakini dapat mengurangi risiko tertular virus. Namun hal yang perlu diperhatikan juga terkait penggunaannya, terutama dalam menjaga kebersihan tangan.
Dia mengatakan bahwa untuk tidak mengenakan masker kain secara terbalik. Hal ini dilakukan karena bagian luar masker memungkinkan untuk kotoran/kuman yang menempel.
Selain itu, aturan penggunaan masker kain ini pun harus dibarengi menjaga kebersihannya. Salah satunya dengan mengetahui cara mencuci masker kain. Masker kain juga harus disimpan dengan baik, seperti disimpan dalam kantong tertutup, tidak diletakkan sembarangan.
3. Digunakan pada Saat Keluar Rumah
Jika seseorang ingin mencegah penularan virus corona, sebaiknya tetap di rumah saja dan tidak perlu menggunakan masker. Penggunaan masker kain hanya digunakan saat harus keluar rumah atau dalam keadaan mendesak yang mengharuskan ke luar rumah.
Setelah masker digunakan, maka segeralah untuk mencucinya. Selain itu, WHO merekomendasikan bahwa penggunaan masker kain disarankan tidak lebih dari empat jam. Setelah dipakai, masker harus dicuci hingga benar-benar bersih sebelum dipakai kembali. Meski menggunakan masker kain, masyarakat tetap diminta untuk menjaga jarak minimal 1-2 meter, dan rajin mencuci tangan untuk pencegahan penyebaran virus yang satu ini.
Itulah beberapa informasi mengenai aturan penggunaan masker kain supaya bisa digunakan secara efektif. Nah, untuk itu kamu harus melakukan penggunaan masker kainmu sesuai protokol serta prosedur yang dianjurkan pemerintah dan organisasi kesehatan. Hal ini dilakukan supaya penyebaran virus corona bisa dihentikan.
Membeli Masker Kain untuk Pencegahan Virus Corona
Setelah mengetahui beberapa aturan mengenai penggunaan masker kain, tentu kamu pun penasaran di mana kamu bisa menemukan konveksi masker kain yang efektif dalam melakukan pencegahan virus.
Memang di tengah-tengah pandemi ini banyak konveksi yang melakukan produksi masker bahan kain. Namun tidak semua memproduksi masker dengan kualitas yang sama.
Nah, jika kamu sednag berusaha mencari produsen masker yang berkualitas, kamu bisa memesannya di Bandung Kaos Polos. Selain menjadi supplier kaos polos, di sini kamu pun bisa memesan beragam jenis masker yang sesuai dengan kebutuhanmu.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa memesannya secara custom dengan menggunakan desain ataupun gambar sendiri yang kamu inginkan.